Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gaji PLN di Indonesia 2022

Gaji PLN di Indonesia 2022

PLN termasuk perusahaan di bawah naungan BUMN yang belum memiliki banyak pesaing dari pihak swasta. Situasi ini membuatnya menjadi salah satu institusi dengan profit tertinggi di antara sesama perusahaan lainnya milik negara. Tidak hanya itu, gaji PLN di Indonesia juga memiliki rentang yang tinggi sehingga kesejahteraan karyawannya meningkat.

Rata-Rata Gaji PLN di Indonesia yang Membuat Orang Penasaran

Gaji dan tunjangan pegawai PLN jelas akan berbeda menyesuaikan jenis pekerjaan dan tanggung jawab mereka. Akan tetapi, perusahaan milik negara ini kabarnya memang menawarkan pendapatan yang tinggi bagi setiap karyawannya, terutama bagi pelamar bergelar sarjana.

Contohnya, untuk posisi engineering IT gaji yang diperoleh bisa berkisar antara Rp 11 sampai Rp 13.000.000. Ada pula IT auditor dengan rentang gaji Rp 12.000.000 hingga Rp 15.000.000. Bahkan, untuk tatanan legal officer, mereka menawarkan gaji Rp 9.000.000 hingga Rp 11.000.000. Tentu angka-angka tersebut jauh melampaui rata-rata gaji karyawan di Indonesia.

Bagaimana dengan jajaran manager? Umumnya mereka bisa mendapatkan gaji hingga Rp 25.000.000. Pada dasarnya, gaji PLN di Indonesia relatif bervariasi karena mengikuti pangkat dan jabatan setiap individu karyawan. Semakin tinggi pendidikan, pangkat, dan jabatan, tentunya nominalnya bisa semakin fantastis.

Selain itu, bekerja di perusahaan BUMN juga cenderung memiliki posisi stabil di mana jarang ada PHK sepihak. Atas dasar ini, tidak heran bila persaingan untuk memperebutkan satu jenis pekerjaan di sini bisa membuat Anda bersaing dengan ratusan atau ribuan pelamar.

Belum lagi jika mempertimbangkan jenis tunjangan lain yang ditawarkan oleh PLN, pastinya bisa mendukung nominal gaji pokok setiap bulannya. Jadi, sebaiknya siapkan diri Anda sebaik mungkin jika tertarik menjadi salah satu karyawan di bawah naungan BUMN tersebut.

Untuk rata-rata gaji pokok karyawan PLN setiap bulannya ada di kisaran Rp 7.000.000. Ini berlaku bagi mereka yang baru meniti karier dan sangat mungkin mengalami peningkatan seiring pengalaman kerja. Demikian pula ketentuan untuk gaji pegawai PLN bagian lapangan, nominalnya tidak terlalu jauh berbeda.

Pahami Variasi Grade Pegawai PLN

Ada pula variasi grade pegawai PLN yang bisa membuat setiap orang memiliki standar gaji berbeda meskipun masuk di waktu bersamaan. Pastinya, semakin tinggi grade Anda, maka semakin tinggi pula nominal gaji pokok yang potensial untuk diperoleh per bulan. Berikut adalah daftar gaji pokok pegawai PLN berdasarkan grade mereka:

Rp 39.000.000 untuk grade 16
Rp 30.350.000 untuk grade 15
Rp 23.250.000 untuk grade 14
Rp 18.000.000 untuk grade 13
Rp 12.500.000 untuk grade 12
Rp 10.300.000 untuk grade 11
Rp 8.600.000 untuk grade 10
Rp 7.150.000 untuk grade 9
Rp 6.000.000 untuk grade 8
Rp 4.100.000 untuk grade 7
Rp 3.750.000 untuk grade 6
Rp 3.400.000 untuk grade 5
Rp 3.100.000 untuk grade 4
Rp 2.300.000 untuk grade 3
Rp 2.250.000 untuk grade 2
Rp 1.800.000 untuk grade 1

Nominal yang cukup menggiurkan, bukan? Pastinya hal ini diperoleh dengan beban kerja yang sepadan. Anda bisa membayangkan betapa padat jenis pekerjaan setiap karyawan terutama mereka dengan status pekerja lapangan jika mengingat bahwa PLN adalah penyalur listrik terbesar di seluruh Indonesia.

Namun, biasanya dengan penawaran gaji PLN di Indonesia, banyak orang tetap memilih berlomba agar bisa tembus seleksi di perusahaan ini. Jadi, apakah Anda termasuk salah satunya?

Bagaimana dengan Gaji PLN Lulusan SMK atau SMA?

Pengaturan gaji berdasarkan jenjang pendidikan yang telah diselesaikan oleh karyawan merupakan hal lumrah. Situasi tersebut terjadi pula di perusahaan milik BUMN, di mana antara lulusan SMA sederajat dengan sarjana pasti berbeda meskipun masuk pada waktu yang sama atau berada di posisi serupa.

Untuk gaji PLN lulusan SMK atau SMA biasanya berkisar pada angka Rp 2.700.000 sampai Rp 3.300.000 saat pertama kali bekerja. Angka ini tidak termasuk tunjangan dan bonus lain yang ditawarkan oleh perusahaan, hanya perhitungan gaji pokok saja. Jadi, jika Anda enggan melanjutkan kuliah dan mendapatkan informasi lowongan PLN di waktu tersebut, jangan ragu untuk turut serta di dalamnya!

Bagaimanapun, perusahaan ini memberikan berbagai manfaat yang bagus bagi karyawannya. Selain mengandalkan nominal gaji PLN di Indonesia, entah itu mereka para pekerja kantoran maupun di bagian lapangan, semuanya punya potensi untuk terus berkembang. Sebagai salah satu cabang BUMN dengan tingkat profit tinggi, akan terasa menyenangkan bila diterima bergabung di sini.

Pastinya, Anda harus qualified dulu agar dapat mengalahkan pesaing lainnya lalu menerima benefit dari perusahaan. Maka dari itu, sebelum yakin mengajukan surat lamaran saat ada lowongan, pastikan dulu bahwa Anda telah bersiap secara maksimal!

Gaji PLN Vs Pertamina, Mana yang Lebih Tinggi?

Selain anggapan bahwa gaji PLN di Indonesia tinggi, ada pula perusahaan lain yang disinyalir mampu menjaganya, yaitu pertamina. Kedua anak perusahaan BUMN ini sering kali menjadi incaran para lulusan baru di berbagai jenjang pendidikan.

Namun, sebenarnya bagaimana perbandingan gaji PLN vs Pertamina? Apakah hampir sama atau salah satunya lebih tinggi?

Hal tersebut sebenarnya cukup sulit untuk dijawab mengingat masing-masing perusahaan memiliki sistem yang berbeda. Misalnya, untuk level supervisor, Pertamina memiliki beberapa posisi spesifik, seperti senior supervisor dengan gaji Rp 10.800.000 per bulan, ada pula public relation supervisor yang dipatok Rp 14.000.000 per bulan, atau operational supervisor Rp 8.000.000 perbulan.

Di sisi lain, PLN juga memiliki posisi supervisor yang bervariasi dan masing-masing punya rentang gaji berbeda. Misalnya, IT supervisor diberikan gaji kisaran Rp 7.000.000 sampai Rp 9.000.000 setiap bulannya. Ada pula supervisor keuangan dengan nominal Rp 9.000.000 hingga Rp 11.000.000 per bulannya.

Dengan demikian, dapat dilihat bahwa baik Pertamina ataupun PLN, susah untuk dibandingkan nominal gajinya sebab terdapat perbedaan kebijakan dan posisi yang dipegang oleh setiap karyawan. Lagi pula, selain gaji PLN di Indonesia yang terbilang tinggi, perusahaan ini menawarkan benefit lain lebih banyak.

Tidak terdengar fantastis? Berikut beberapa benefit yang potensial untuk Anda peroleh jika bekerja di PLN:

Bonus

Ada banyak bonus yang bisa didapatkan oleh karyawan PLN di luar gaji setiap bulannya. Contohnya seperti bonus tahunan, bonus per windu, dan bahkan bonus per semester.

Cuti

Jumlah cuti setiap tahunan yang dimiliki oleh karyawan di perusahaan ini relatif lebih banyak bila dibandingkan institusi swasta. Artinya, Anda bisa sesekali mengambil kesempatan untuk rehat dan menjauh sejenak dari rutinitas pekerjaan di kantor atau lapangan.

Dana pensiun

Jika selama ini Anda sering mendengar bahwa ASN menerima dana pensiunan sehingga dinilai sebagai pekerjaan yang stabil, maka PLN secara khusus juga menyiapkannya untuk karyawan. Penyaluran dana tersebut umumnya dilakukan bersama DPLK, di mana hari tua karyawan PLN jadi lebih terjamin.

Bersama seluruh penawaran yang hadir dalam perusahaan ini, masih enggan untuk berusaha keras agar diterima bekerja di sini? Benefitnya bukan hanya gaji PLN di Indonesia tinggi, melainkan pula kesempatan untuk mengimprovisasi diri lebih baik.

Posting Komentar untuk "Gaji PLN di Indonesia 2022"